Bertemu Rektor Uncen: Persiapan Menjelang Kedatangan Kepala BPS RI - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Jayapura

Layanan Data dan konsultasi Statistik: Senin - Jumat pukul 09.00 - 15.30 WIT

Kami ASN BPS Kota Jayapura siap menjalankan reformasi birokrasi melalui Zone Integritas menuju WBK dan WBBM

Bertemu Rektor Uncen: Persiapan Menjelang Kedatangan Kepala BPS RI

Bertemu Rektor Uncen: Persiapan Menjelang Kedatangan Kepala BPS RI

9 November 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


-sahabat statistik
Dalam waktu dekat, akan diselenggarakan konsolidasi data antara BPS Provinsi Papua bersama Dinas Dukcapil se-provinsi Papua. Kegiatan tersebut akan dihadiri langsung oleh pimpinan dari BPS RI. Sebagai lanjutan dari kegiatan tersebut, Kepala BPS RI juga akan memberi kuliah umum kepada segenap civitas dilingkungan Universitas Cenderawasih (Uncen), sekaligus mengunjungi Pojok Statistik di UPT Perpustakaan Uncen.
Untuk itu pagi-pagi sekali tim persiapan BPS Kota Jayapura bersama rekan-rekan dari BPS Provinsi berkunjung dan melakukan koordinasi dengan Rektor Universitas Cenderawasih. Tim Persiapan yang dipimpin oleh Kepala BPS Kota Jayapura, Jeffry Yohanes Defretes S.Kom, M.M, disambut hangat oleh Rektor Uncen, DR. IR. Apolo Safanpo, ST,. MT. Suasana pertemuan begitu cair dan dinamis, tidak lain karena beliau dikenal sebagai sosok rektor yang disiplin dan murah senyum.

Dalam pertemuan tersebut, Kepala BPS Kota Jayapura menyampaikan tujuan kedatangan tim serta rencana kunjungan Kepala BPS RI yang akan berkenan memberi kuliah umum di Uncen sekaligus mengunjungi Pojok Statistik di UPT Perpustakaan Uncen. Rektor Uncen menyambut baik rencana tersebut dan dengan terbuka akan menerima kunjungan kepala BPS RI. Melalui komunikasi yang intens, beliau juga akan memastikan segala persiapan dan koordinasi demi kelancaran kegiatan tersebut.
Selepas pertemuan tersebut, Tim melanjutkan kunjungan ke UPT Perpustakaan Uncen dan bertemu dengan Kepala UPT Perpustakaan, Ibu Thereseta Evilianingsih. Kepala BPS Kota Jayapura kembali menyampaikan komitmen BPS untuk mendukung pelayanan perpustakaan melalui kehadiran Pojok Statistik. Untuk itu segera akan dilakukan pembenahan dan penataan kembali tampilan dan infrastruktur pendukung Pojok Statistik agar lebih menarik, semakin lengkap dan sesuai standar. Beliau juga menyampaikan bahwa nantinya Pojok Statistik ini akan dikunjungi oleh Kepala BPS RI sekaligus menandatangani perjanjian kerjasama (PKS) antara pihak BPS dan Uncen.
Kepala UPT perpustakaan sangat mengapresiasi komitmen BPS Kota Jayapura dalam menghadirkan Pojok Statistik di perpustakaan yang tentunya akan sangat bermanfaat bagi mahasiswa. 

#cintastatistik
#salamPIA
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Jayapura (Statistics of Jayapura City)Jl. Dewi Sartika No. 2 Kota Jayapura 99351 Papua

Telp/Faks (0967) 5187296

Mailbox : pst9471@bps.go.id

instagram : @bps_kota_jayapura

facebook : facebook.com/bps.jayapura

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik